Unjuk Gelar & Pameran Karya Anak Berkebutuhan Khusus

Kegiatan Unjuk Gelar & Pameran Karya Anak Berkebutuhan Khusus dalam rangka merayakan Hari Disabilitas Internasional tahun 2023 , diselenggarakan di SLB Pembina Tingkat Nasional Lawang dan diikuti oleh perwakilan lembaga Pendidikan Khusus yang ada di Jawa Timur.  Kegiatan ini di buka oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, DR. ARIES AGUNG PAEWAI S.STP., M.M. pada hari Senin, 11 Desember 2023, penyambutan selamat datang diawali dengan Tari Gandrung Marsan yang dibawakan oleh siswi SLB Karya Mulia Surabaya.

MKKS Pendidikan Khusus Kota Surabaya mengikutkan dua peserta unjuk bakat/talent, yaitu: menyanyi dan pantomime. Alhamdulillah peserta menyanyi yang diwakili oleh SMPLB-A YPAB Surabaya mendapatkan Juara I. 

MKKS Pendidikan Khusus Kota Surabaya juga membuka stan pameran. Ada bermacam-macam hasil karya siswa yang di tampilkan pada stan pameran, antara lain: Batik Ecoprint, handycraft, dan tataboga.

Postingan populer dari blog ini

Ajang Kreasi dan Apresiasi Peserta Didik Berkebutuhan Khusus 2023